BANJARMASIN - Rina Aulia berhasil meraih juara di Konser Nominiasi Liga Indonesia (Lida) Provinsi Kalsel yang disiarkan secara langsung Indosiar, Rabu (21/2/2018) pukul 02.00 Wita.
Penyanyi asal Barito Kuala ini memperoleh SMS tertinggi dengan menyisihkan saingan berat se daerahnya, Muji dengan 32, persen lebih.
Posisi ketiga ditempati Indra asal Barabai, Hulu Sungai Tengah disusul Reza dari Banjarmasin dan Novita dari Tapin.
Atas keberhasilan itu, Rina akan bertanding dengan 33 provinsi lainnya dalam Konser Liga Dangdut Indonesia.
Atas keberhasilan itu, Rina akan bertanding dengan 33 provinsi lainnya dalam Konser Liga Dangdut Indonesia.
Walau pun meraih juara, mahasiswi Prodi Bahasa Inggris UIN Antasari Banjarmasin ini saat membawakan lagu Percuma dipopulerkan Rita Sugiarto masih belum maksimal dan mendapat kritikan dari Dewan Dangdut.
"Sejak awal, Rina mendapat SMS tertinggi. Timbul penasaran kaya apa suaranya, ternyata harus banyak dibenahi," komentar salah satu dewa Dewan Dangdut, Soimah.
Terimakasih telah berkunjung😀