Daihatsu Sigra
Mobil Daihatsu Sigra bisa anda dapatkan dengan cicilan yang mudah dan tingkat approval yang tinggi melalui kami yang sangat luas ke semua Dealer mobil mempermudah anda untuk mendapatkan mobil impian anda.
Setelah sukses diluncurkan dalam ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (2016), Daihatsu Sigra sang saudara kembar dari Toyota Calya ini dibekali mesin serta desain yang kurang lebih hampir mirip dengan saudaranya tersebut. Untuk masalah harga, keduanya memiliki perbedaan satu sama lain. Daihatsu Sigra dihadirkan dalam beberapa varian, yaitu Sigra tipe D, Sigra tipe M, Sigra tipe X, Sigra tipe X Deluxe, Sigra tipe R dan Sigra tipe R Deluxe.
Mesin dan Dimensi Daihatsu Sigra
Daihatsu Sigra mengusung 2 tipe mesin dengan varian yang berbeda, untuk mesin dengan kapasitas 998 cc terdapat pada Sigra tipe D dan M sedangkan mesin dengan kapasitas 1.197 cc terdapat pada Sigra tipe X dan tipe R. Untuk masing-masing variannya sendiri juga terbagi, seperti tipe X dan tipe X Deluxe selain itu juga terdapat pada tipe R dan R Deluxe. Mesin dengan kapasitas 998 cc 1KR-VE, DOHC VVT-i, 3-silinder segaris, 12 katup yang dapat melontarkan tenaga maksimal sebesar 67 PS pada putaran 6.000 rpm dan torsi maksimal sebesar 89 Kg.m pada putaran 4.400 rpm. Untuk mesin dengan kapasitas 1.197 cc 3NR-VE, DOHC Dual VVT-I, 4-silinder segaris, 16 katup yang menghasilkan tenaga maksimal sebesar 88 PS pada putaran 6.000 rpm dan torsi maksimal yang dihasilkan sebesar 108 Kg.m pada putaran 4.200 rpm.
Spesifikasi Teknis
D
M
X
R
MT
MT
AT
MT
AT
Tipe
1KR-VE, 3cyl in-line, DOHC VVT-i
3NR-VE, 4cyl in-line, DOHC Dual VVT-i
Kapasitas Mesin cc
998
1.197
Jumlah Katup
12
16
Diameter x Langkah
71,0 x 84,0
72,5 x 72x5
Tenaga Maksimum
67/6000
88/6.000
Torsi Maksimum
89/4400
108/4.200
Sistem Bahan Bakar
Electronic Fuel Injection
Jenis Bahan Bakar
Bensin
Kapasitas Tangki Bahan Bakar Liter
36
Untuk dimensinya, dari keempat tipe tersebut tidak memiliki perbedaan, sama – sama memiliki panjang 4.070mm, lebar 1.655mm, dan tinggi 1.600mm. Jarak pijak depan 1.470mm dan jarak pijak belakang 1.475mm membuatnya tidak terlalu tinggi sehingga handling nya masih mudah untuk dikendalikan.
Panjang x Lebar x Tinggi: 4.070mm x 1.655mm x 1.600mm
Jarak Sumbu Roda: 2.525mm
Jarak Pijak Depan/Belakang: 1.470mm/1.475mm
Kapasitas Penumpang: 7orang
Sasis, Ban, dan Rem Daihatsu Sigra
Sebagai kembaran dari bapak yang berbeda dengan Toyota Calya, Daihatsu Sigra pun tidak memiliki banyak perbedaan dari penggunaan sasis, ban, dan rem. Terlihat dari suspensi yang digunakan adalah MacPherson Strut dikawinkan dengan Semu Independent Torsion Axle Beam. Selain itu, sistem pengereman menggunakan Ventilated Disc di depan dan Drum, Leading – Trailing di bagian belakangnya.
Ukuran ban adalah salah satu faktor yang membedakan. Tercatat masing – masing versi dari Daihatsu Sigra memiliki ukuran yang berbeda. Untuk versi D, ban yang digunakan beurkuran 155/80 R13, lalu versi M dan X menggunakan ban ukuran 175/65 R14, dan yang terakhir, versi Rmenggunakan ban berukuran 175/65 R14
Eksterior Daihatsu Sigra
Daihatsu Sigra hadir di kelas MPV LCGC, dengan tampilan elegan dan modern yang bisa dilihat pada ornamen krom. Dimulai dari bagian depan, kemewahan tercipta dari tampilan Multireflector headlamp meruncing yang dikombinasikan dengan lampu sein pada sudutnya. Bergeser ke bagian tengah terdapat grille berlapis krom yang menyatu dengan kedua headlamp membuatnya lebih stylish dan modern. Sedikit bergeser ke bagian bawah, terdapat grille dengan bentuk trapezoidaldengan kombinasi aksen krom pada rumah fog lamp membuat tampilan wajah mobil ini semakin sporty.
Berjalan ke bagian samping, terdapat garis halus yang terbentang dari bagian depan hingga bagian belakang dengan disematkan aksen krom pada bagian bawah pintu serta list jendela. Tampilan spion lebih stylishdengan warna senada body dan penyematan turn lamppada sudutnya. Di bagian bawah terdapat velg dengan ukuran 14”.
Pada bagian belakang terdapat buritan dengan lampu berbentuk huruf ‘L’ terbaik yang dikombinasikan dengan reflector horizontal. Kemewahan juga tampak pada bagian handle pintu belakang yang sudah disematkan aksen krom serta logo Daihatsu di bagian tengahnya. Pada bumper bagian bawah sudah disematkan 2 parking sensor, yang mempermudah pengendara pada saat parkir kendaraannya.
Integrated Front Grille with Headlamp (untuk tipe R dan R Deluxe)
Multirflector Headlamp
Fog Lamp
Chrome Window List (untuk tipe X Deluxe dan R Deluxe)
Pillar Blackout (untuk tipe R dan R Deluxe)
Body Color Outer Mirror with Turn Lamp (untuk tipe R dan R Deluxe)
Body Color with Grip Type
Chrome Side Body Molding (untuk tipe R Deluxe)
Modern 175/65 R14 Polished Alloy Wheel (untuk tipe R dan R Deluxe)
Roof Antenna
Auto Rear Wiper (untuk tipe M ke atas)
Rear Combi Lamp with Smoke Lamp (untuk tipe X ke atas) & Lens Garnish (untuk tipe R dan R Deluxe)
Backdoor with Duck Tail & Rear Spoiler (untuk tipe X ke atas)
Interior Daihatsu Sigra
Mobil yang dianggap sebagaian orang sebagai “reinkarnasi” dari pasangan Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia ini memiliki interior yang cukup nyaman melihat harganya yang tidak terlalu mahal, sebut saja kabin yang lapang, atap yang lumayan tinggi, sangat memberikan keleluasaan bagi orang dengan tinggi diatas 170cm, selain itu, kemudahan yang ditampilkan oleh Multi Information Display juga turut menjadi nilai tambah bagi para calon konsumen yang ingin membeli mobil ini. Dashboard Daihatsu Sigra hadir dengan desain 2-Tone Color, pastinya kesan modern dan stylish terpancar dari kabin bagian depan ini serta dibenamkan Dual SRS Air Bag. Pada bagian tengah terdapat fitur hiburan berupa 2DIN Audio yang dilengkapi dengan (CD, MP3, USB, AUX, Bluetooth dan Radio), yang akan menghibur anda pada saat berkendara serta lubang sirkulasi AC pada sisi kira dan kanan Audio.
Stylish Dashboard 2-Tone Color
Multi Information Display (untuk tipe M ke atas)
Front Seat with Center Armrest (untuk tipe M ke atas)
1-Touch Tumble
Front & Rear Power Outlet
Spacious Luggage Space
AC with Rear Air Circulator (untuk tipe M ke atas)
Electric Outer Mirror (untuk tipe R dan R Deluxe)
2DIN Audio
In-Dash Transmission
Fitur Daihatsu Sigra
Mobil murah belum tentu memiliki fitur yang murahan. Hal ini diperlihatkan pada Daihatsu Sigra yang memiliki segudang fitur – fitur keamanan yang sangat luar biasa. Dual SRS Airbag, Anti-Lock Braking System, Child Proof Door Lock, Front Corner Sensor, Integrated Key & Remote with Immobilizer, Rear Parking Sensor, Front Seat Bwlt with Pretensioner & Force Limiter, Side Impact Beam tercatat akan menemani perjalanan anda kapanpun dan kemanapun dengan menggunakan Daihatsu Sigra. Cukup banyak fitur yang diunggulkannya dengan harga yang relatif murah untuk sebuah mobil yang cukup membawa sekitar 5 sampai 8 orang tersebut.
Harga Daihatsu Sigra
Daihatsu Sigra hadir dengan 10 tipe berbeda sehingga harga yang dipasarkan untuk setiap tipe pun berbeda.
Tipe/Varian Sigra
Harga
Sigra 1.0 D M/T
Rp. 108.900.000
Sigra 1.0 M M/T
Rp. 117.800.000
Sigra 1.2 X M/T
Rp. 127.150.000
Sigra1.2 X M/T DLX
Rp. 132.650.000
Sigra 1.2 X A/T
Rp. 139.950.000
Sigra 1.2 X A/T DLX
Rp. 145.450.000
Sigra1.2 R M/T
Rp. 133.050.000
Sigra 1.2 R M/T DLX
Rp. 136.850.000
Sigra 1.2 R A/T
Rp. 145.850.000
Sigra 1.2 R A/T DLX
Rp. 149.650.000
*Perlu diketahu bahwa harga tersebut fluktuatif mengikuti harga pasar, untuk informasi lebih lanjut silahkan isi formulir di halaman ini. Customer Service akan segera menghubungi anda
Tidak ada komentar:
Posting Komentar